Sebelumnya Atome telah membahas sepatu Dr Martens yang terkenal sebagai salah satu penghasil sepatu klasik paling ikonik dari Inggris. Ternyata ada brand sepatu klasik yang lebih tua dari Docmart, yaitu Clarks. Jika sepatu Dr Martens lahir sejak tahun 1960an, Clarks telah berproduksi sejak tahun 1825. Dari yang awalnya berfokus menghadirkan beragam sepatu klasik khas Inggris, kini Clarks juga berinovasi menciptakan beragam sepatu kasual dengan sentuhan modern. Daripada penasaran, langsung baca ulasan selengkapnya di bawah ini.
Sekilas Tentang Clarks Shoes
Clarks adalah brand sepatu asal Inggris yang telah berusia 200 tahun lebih, yaitu berdiri sejak tahun 1825. Ingat ya, namanya Clarks. Bukan Clarke Quay, nama salah satu distrik hiburan di Singapura. Clarks didirikan oleh kakak beradik Cyrus dan James Clark yang awalnya membuat sandal dari bulu domba. Kemudian, mereka terus berinovasi hingga menghasilkan sepatu berbentuk kaki pertama di dunia. Mereka menawarkan konsep sepatu klasik dan sederhana khas Inggris yang kebanyakan ditujukan untuk tampilan formal atau pantofel.
Sampai saat ini, Clarks telah menciptakan lebih dari 22 ribu model sepatu. Salah satu produknya yang paling populer adalah sepatu ikonik Clarks Desert Boot yang diluncurkan tahun 1950. Penjualannya pun langsung melonjak sejak sepatu tersebut dipublikasikan seorang fashion editor dari majalah Esquire. Lebih dari 10 juta sepatu terjual di 100 negara, hingga Clarks dijuluki sebagai “world most travelled shoes”. Di tahun 2008, Clarks juga masuk dalam daftar 15 sepatu yang mengubah dunia versi Museum Desain.
Selain terus menjaga kualitas dan menghasilkan fitur – fitur sepatu terbaik, kini Clarks juga berinovasi menciptakan model sepatu yang lebih beragam. Koleksi boot-nya saja bermacam – macam. Mulai dari ankle boot, black boot, chelsea boot, chunky boot, heeled boot, knee high boot, hingga lace up boot. Lalu ada juga ragam sepatu lainnya, seperti ballet pump, brogues, lace up, flat shoes, heels, loafer, slipper, trainer, dan sneaker.
Rekomendasi Sepatu Clarks Pria Terpopuler
1. Clarks Tilden Cap (M) Black Leather
Sepatu pantofel model derby yang terbuat dari material kulit premium. Gayanya tampak klasik dengan detail jahitan asli dan bagian depan yang rendah. Dilengkapi dengan sol ortholite® yang mampu menghilangkan kelembaban, bau, dan jamur. Di dalamnya juga terdapat bantalan empuk untuk memberikan kenyamanan ekstra. Harga: Rp1.399.000.
2. Clarks Desert Boot 2 Beeswax Leather
Desert Boot 2 menjadi salah satu sepatu boot paling ikonik dari Clarks yang mengadopsi teknologi terbaru. Salah satunya lewat inovasi outsole berbahan karet yang berpadu kandungan daur ulang untuk memberikan cengkeraman dan daya lebih baik. Material upper dari kulit dan lapisan LWG juga dapat menambah kenyamanan selama memakainya. Konstruksi jahitan tradisionalnya juga dikombinasikan dengan teknologi ortholite® untuk menawarkan fleksibilitas secara lebih maksimal. Harga: Rp1.919.200.
3. Clarks Markman Plain Black Leather
Jenis sepatu loafer simpel dengan desain tradisional yang mengutamakan kenyamanan. Bagian upper tanpa garis memberikan kesan simpel dan minimalis. Dipadukan dengan lapisan suede yang mampu meningkatkan konstruksi buatan dan estetika premium. Selain terasa lembut, bahan tersebut juga terkenal awet dan tidak mudah rusak. Harga: Rp1.799.000.
4. Clarks Court Lite Wally
Salah satu koleksi sepatu kasual Clarks yang cukup populer. Tampilannya simpel dengan gaya klasik yang terlihat stylish. Menghadirkan siluet wallabee dengan bantalan super ringan dan teknologi MI-X yang berpadu dengan midsole EVA daur. Strukturnya kokoh dan bahannya juga dapat menjaga sirkulasi udara dengan baik, sehingga kaki tidak cepat gerah. Harga: Rp1.379.400.
5. Clarks Atl Trek Walk WP
Clarks juga punya koleksi sepatu kasual yang sporty untuk dipakai saat hangout dan berkegiatan outdoor. Dilengkapi fitur ATL track walk yang tahan air untuk memastikan kaki tetap kering dan nyaman selama memakainya. Bagian atasnya terbuat dari lapisan suede yang dipadukan dengan nilon daur ulang. Sementara bagian midsole terbuat dari material EVA berbasis bio braskem dan outsole karet rock™ yang lebih tahan lama. Ada juga teknologi cleated mimic grip™ untuk memberikan traksi maksimum di bawah kaki. Harga: Rp2.239.200.
Rekomendasi Sepatu Clarks Wanita Terpopuler
1. Clarks Juliet Palm Black Leather
Rekomendasi sepatu pantofel wanita yang simpel dari material kulit berkualitas tinggi berpadu lapisan tekstil premium. Menggunakan sol karet yang tahan lama, serta dilengkapi hak yang rendah untuk menambah gaya. Tampilannya minimalis tanpa corak dan hiasan apapun. Namun, tetap terlihat elegan karena warnanya tampak berkilau. Harga: Rp839.400.
2. Clarks Pure 2 Tassel – Praline Combi
Sepatu loafers wanita yang praktis dan nyaman dipakai sepanjang hari. Bagian atasnya terbuat dari material kulit super lembut dan breathable, sehingga kaki tidak cepat gerah. Bahan tersebut berpadu dengan alas kaki yang sebagian bahannya terbuat dari busa hasil daur ulang cushion plus™. Dilengkapi gesper bergaya kontemporer dengan rumbai – rumbai yang cantik untuk menambah daya tarik. Harga: Rp1.099.500.
3. Clarks Desert Boot 2 – Oakmoss Suede
Seri Clarks Desert Boot untuk wanita yang menggunakan suede oakmoss premium pada proses finishing. Dilengkapi bantalan empuk dengan kemampuan breathable yang berpadu dengan teknologi ortholite® berlapis. Menggunakan sol karet alami dengan efek crepe yang menghasilkan tampilan autentik, serta memberikan cengkeraman optimal. Beratnya ringan dan berdaya tahan tinggi. Harga: Rp1.919.200.
4. Clarks Ambyr Joy
Salah satu koleksi high heels dari Clarks yang cukup populer. Desainnya modern dengan tampilan yang ramping dan menghadirkan kesan seksi. Terbuat dari material suede praline yang lembut dilapisi bahan tekstil premium. Di dalamnya juga terdapat bantalan ultimate comfort yang terasa empuk dan terasa nyaman, sehingga tidak mudah lelah saat memakainya. Harga: Rp1.799.000.
5. Clarks Craft Cup Lace
Sneaker bergaya klasik yang terlihat stylish dengan beberapa pilihan warna cantik. Lapisan atasnya terbuat dari bahan suede premium dengan konstruksi san crispino yang unik dan fleksibel. Menggunakan sol karet yang tahan lama, serta dilengkapi alas kaki busa yang sebagian bahannya hasil daur ulang cushion plus™. Harga: Rp1.679.300.
Ikuti tips merawat sepatu bermerekmu tetap awet di sini.
Lokasi Gerai Clarks Indonesia
Dapatkan koleksi sepatu Clarks terbaik dengan berbelanja langsung ke gerai resminya yang tersebar di berbagai kota di Indonesia. Di mana sajakah lokasinya? Berikut beberapa di antaranya:
- Medan: Deli Park Mall.
- Jakarta: Gandaria City, Grand Indonesia, Kota Kasablanka, Lippo Mall Puri, Mall Kelapa Gading, Pondok Indah Mall.
- Depok: Trans Studio Mall Cibubur.
- Tangerang: Summarecon Mall Serpong.
- Bandung: Paris Van Java.
- Surabaya: Tunjungan Plaza.
Gunakan Atome Untuk Belanja Semua Produk Terbaik Clarks
Sekarang kamu bisa berbelanja semua produk terbaik Clarks dengan menggunakan metode pembayaran Atome. Jadi, kamu tak perlu mengeluarkan total belanja sekaligus. Nikmati kemudahan sistem pembayaran cicilan 0% alias tanpa bunga sama sekali untuk tenor 1 bulan. Kamu juga dapat memilih tenor cicilan hingga 12 bulan lamanya. Untungnya lagi, Atome juga memberikan voucher diskon eksklusif yang bikin belanjamu semakin hemat. Makanya, segera download dan pakai Atome sekarang! Ikuti juga semua media sosialnya untuk update info promo terbaru.