Review Mamonde Red Energy Recovery, Serum Andalan Wajah

by Yen Fatahila

Oct 21 2021

Hi, ladies, kamu pasti sudah tidak asing lagi ‘kan dengan istilah serum? Yaps, skincare jenis serum merupakan salah satu produk kecantikan yang biasa digunakan oleh wanita, maupun pria di kegiatan sehari-hari. Produk yang satu ini biasanya digunakan untuk melengkapi tampilan bagi setiap penggunanya.

Skincare jenis serum ini merupakan skincare berjenis cairan yang bisa membuat wajah kamu semakin aktif dan kenyal. Kandungan antioksidan dan peptide-nya bisa menembus ke dalam kulit kamu. Produk serum wajah ini sangat ringan ketika digunakan, dan kamu juga bisa melakukan pengaplikasian ke seluruh wajah kamu.

Jenis serum sendiri memiliki berbagai macam jenis. Yang mana jenis serum ini disesuaikan dengan masalah kulit kamu ya. Serum biasanya berbahan dasar air, yang mana jenis serum ini sangat cocok banget untuk berbagai macam jenis kulit kamu. Namun, tahukah kamu serum apa yang paling tepat untuk kamu gunakan?

Salah satu jenis produk yang cocok untuk kamu gunakan adalah Mamonde Red Energy Recovery Serum. Jenis produk yang satu ini merupakan skincare yang berasal dari Korea, negara asalnya boyband Astro yang menjadi Global Brand Ambassador Atome untuk yang pertama kali.

Tahu sendiri ‘kan produk skincare yang berasal dari Korea memang tidak pernah salah. Kecanggihan teknologi yang digunakan farmasi di Korea sangat membantu dalam pembuatan berbagai macam produk skincare yang makin digandrungi oleh banyak wanita, serta pria.

Cara Tepat Menggunakan Skincare

Rutin menggunakan produk skincare yang satu ini bisa membuat wajah kamu lebih segar dan terlihat cerah setiap saat. Namun, tentunya juga harus diikuti dengan pola hidup yang lebih sehat ya, guys.

Biar kamu makin paham saat menggunakan produk yang satu ini, kamu bisa menggunakannya dengan beberapa cara dan langkah yang tepat. Beberapa langkah tersebut antara lain:

1. Gunakan cleansing terlebih dahulu.

2. Jangan lupa pakai toner untuk menyegarkan.

3. Bisa kamu lanjutkan dengan menggunakan essence.

4. Langkah selanjutnya kamu bisa menggunakan jenis produk serum yang satu ini.

5. Bisa kamu lengkapi dengan menggunakan sunblock.

Jadi skincare jenis serum ini sebaiknya kamu gunakan secara rutin di pagi hari ya. Dan jangan sampai kamu salah dalam memilih produk, karena hal ini akan membahayakan kulit kamu.

Review Mamonde Red Energy Recovery Serum

Mamonde Red Energy Recovery Serum ini hadir dengan kemasan dus berwarna merah. Yang pastinya juga dilengkapi dengan berbagai macam keterangan pendukung seperti berat produk, bahan yang digunakan, serta cara pakainya.

Untuk botolnya sendiri memiliki jenis botol yang berukuran 30 ml, dilengkapi dengan aplikator pump dan cap yang digunakan untuk menutup botol plastik tersebut. Warna botol yang senada ini juga bisa menambah tampilan produk ini semakin lebih senada. Ditambah lagi gradasi transparan juga bisa memperlihatkan produk dengan isi serum ini. Jadi bisa dilihat dari luar gitu, guys.

Oh iya, Mamonde Red Energy Recovery Serum ini sangat ringan ketika dibawa, apalagi buat kamu yang suka bepergian jauh dan traveling, produk ini sangat pas banget untuk kamu gunakan karena bisa kamu masukkan dengan mudah ke dalam pouch.

Kandungan yang ada di dalam produk ini ternyata sangat bagus lho. Apalagi bahan utama yang digunakan sudah diteliti lebih dari puluhan tahun. Kandungan yang ada di dalamnya ini bisa membuat kulit kamu semakin kencang, lembut, lembab, dan pastinya bikin kulit kamu makin bercahaya. Dalam hitungan lima hari saja, produk yang satu ini sudah bisa membuat kulit wajah kamu jadi lebih segar, karena bisa meregenerasi energi kulit kamu menjadi lebih baik.

Tekstur Pada Produk Mamonde Red Energy Recovery Serum

Serum selalu erat kaitannya dengan tekstur. Yaps, jenis serum ini memiliki tekstur yang bening seperti gel. Sehingga tidak terlalu kental dan sangat lembut ketika digunakan. Keunggulan serum ini juga mudah sekali untuk kamu ratakan di kulit wajah, sehingga memang terbukti akan sangat mudah diserap oleh kulit wajah kamu. Alhasil, kulit kamu juga tidak akan terasa lengket ketika menggunakan produk yang satu ini. Aroma segar dan wewangian bunga yang pas juga membuat produk satu ini disukai banyak orang.

Diformulasikan dengan teknologi modern, produk ini diformulasikan untuk membuat kulit wajah kamu terjaga dari bahaya kulit kering, garis-garis halus, dan keriput yang ada pada wajah.

Produk ini sudah teruji klinis dengan bahan yang aman untuk dipergunakan. Menariknya lagi, produk ini sudah teruji klinis bebas 8 bahan bahaya yang biasa digunakan seperti animal ingredients, mineral oil, paraben, polyacrylamide, imidazolidinyl urea, triethanolamine, synthetic color, dan PEG surfactant. Makanya, tidak heran kalau produk ini sangat cocok sekali untuk kamu gunakan sehari-hari, dan dijamin pasti tak akan bikin kamu kecewa.

Buruan coba sensasi produk yang satu ini dengan membelinya sekarang juga di Sephora. Semua produk Sephora sekarang tidak hanya bisa dibeli secara offline di store saja, tapi kini kamu juga bisa membelinya secara online di www.sephora.co.id. Dan jangan lupa untuk mendapatkan diskon 10% untuk setiap pembelian online pertamamu.

Nah, biar makin asyik, kamu juga bisa membeli produk ini di Sephora dengan menggunakan Atome sebagai metode pembayarannya. Atome memberi beraneka ragam kemudahan untuk kamu. Semua pengguna aplikasi Atome bakal mendapatkan welcome voucher hingga 50% dengan min. transaksi Rp 100.000 untuk setiap pembelian pertama. Asyik bukan?

Dan kini kamu juga tidak perlu ribet menggunakan kartu kredit. Cukup pakai Atome saja, dan kamu sudah bisa melakukan berbagai macam pembelian dengan proses cicilan yang sangat mudah. Makanya, yuk belanja sekarang di Sephora pakai Atome!

First Order up to 10% off
Copyright 2023 Atome. All rights reserved.
PT Atome Finance Indonesia
Headquarters
Treasury Tower Floor 16 Unit J Jl.
Jenderal Sudirman Kav 52-53 Lot 28,
Senayan, Kebayoran Baru, Kota Adm.
Jakarta Selatan, DKI Jakarta, 12190
Customer Service Operational Office
Mandiri InHealth Tower Floor 3
Jl. Prof. DR. Satrio Kav. E-IV No.6, Kuningan, Karet Kuningan, Kecamatan Setiabudi, Kota Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12940
Operation Office
Kirana Three Office Tower Floor 7
Jl. Kirana Avenue, Kelapa Gading Timur, Kecamatan Kelapa Gading, Jakarta Utara, DKI Jakarta 14240
PT Atome Finance Indonesia is licensed and supervised by Otoritas Jasa Keuangan.

Customer Service
PT Atome Finance Indonesia
Email: [email protected]
Atome paylater: (021) 50251717

Directorate General of Consumer Protection and Orderly Commerce
Ministry of Trade of the Republic of Indonesia
Whatsapp Directorate General of PKTN: 0853 1111 1010