Tips mudah mengatur pola makan sehat agar tidak mudah sakit

by Yen Fatahila

Dec 08 2022

Makan adalah kebutuhan dasar manusia yang seringkali disepelekan. Banyak orang lebih mementingkan rasa yang enak ketimbang nilai gizi dari makanan tersebut. Padahal jenis makanan yang kita makan akan berpengaruh pada kesehatan. Karena itulah, kebiasaan makan juga ada aturannya tersendiri. Selain harus menjaga pola makan secara teratur, pastikan juga makanan yang kamu makan itu sehat dan tidak membahayakan tubuh. Bagaimana caranya? Simak tipsnya di bawah ini.

Pentingnya Makan Makanan Sehat

Mengapa kita harus makan makanan sehat setiap hari? Karena tubuh manusia membutuhkan asupan makanan sehat untuk menunjang kesehatan dan kinerja organ tubuh secara maksimal. Ada banyak manfaat yang bisa kamu dapatkan dengan makan makanan sehat, antara lain:

  • Menjaga sistem pencernaan. Dengan mengonsumsi makanan rendah lemak dan tinggi serat, maka kesehatan usus akan terjaga dan terhindar dari gangguan pencernaan.
  • Membantu memperbaiki mood. Karena perut yang terisi dengan makanan sehat dapat bekerja lebih optimal dan memberikan energi baik ke seluruh organ tubuh.
  • Meningkatkan kesehatan dan memori otak, terutama jika makan makanan yang mengandung vitamin D, C, E, Omega 3, flavonoid, dan polifenol.
  • Mengurangi resiko penyakit jantung, terutama jika sering mengonsumsi sayuran, buah, dan biji – bijian sumber protein nabati.
  • Mengurangi resiko kanker, seperti pada makanan yang mengandung beta-carotene, vitamin A, dan antioksidan pada sayur dan buah.

Dampak Makan Makanan Yang Tidak Sehat

Kebiasaan makan makanan yang tidak sehat akan berakibat fatal pada kesehatan. Mulai dari junk food, soda, makanan berlemak, daging olahan, makanan dengan gula tambahan tinggi, serta bahan berbahaya lainnya yang dikonsumsi berlebihan. Dampaknya bisa dirasakan dalam jangka waktu pendek maupun panjang, antara lain:

  • Memicu gangguan pencernaan  seperti diare, GERD, tukak lambung, konstipasi, batu empedu, dan lainnya.
  • Meningkatkan kadar asam urat, trigliserida, dan kolesterol akibat lemak yang menumpuk pada liver.
  • Rentan terkena penyakit diabetes, terutama jika sering mengonsumsi makanan yang mengandung gula tinggi.
  • Menyebabkan pembuluh darah terluka, sehingga tersumbat pada bagian leher menjadi penyebab stroke atau tersumbat di jantung menyebabkan gangguan jantung.
  • Menimbulkan tanda – tanda penuaan pada kulit, seperti kulit kering, kusam, kendur, serta munculnya  kerutan, bintik hitam, dan lainnya.

Tips Mengatur Pola Makan Yang Sehat

Mengingat pentingnya pola makan sehat, mulai sekarang biasakan untuk makan makanan sehat secara teratur. Caranya sangatlah mudah. Cukup ikuti beberapa tips berikut dan lakukan secara konsisten setiap hari.

  • Biasakan sarapan pagi sebagai bekal energi untuk beraktivitas selama seharian. Pilih menu sarapan yang mengandung karbohidrat kompleks, serat tinggi, protein, dan lemak secukupnya.
  • Perbanyak minum air putih minimal 8 gelas per hari untuk mencegah dehidrasi dan menjaga kelancaran fungsi organ tubuh.
  • Utamakan makan makanan alami dan batasi makanan kemasan atau siap saji. Sebaiknya biasakan mengolah makan makanan sendiri dari bahan alami, seperti sayuran dan biji – bijian.
  • Hindari makan secara berlebihan. Makan secukupnya dan usahakan berhenti makan saat mencapai 80% rasa kenyang.
  • Perbanyak konsumsi buah dan sayur untuk mendapatkan manfaat baik dari kandungan vitamin, serat, dan mineral baik untuk tubuh.
  • Makan dengan pola teratur dan tepat waktu. Hindari makan saat malam hari, karena malam hari adalah waktunya tubuh untuk beristirahat dan proses metabolisme melambat.

Cari tahu juga tips pilih cemilan dan makanan sehat untuk diet di sini.

Belanja Kebutuhan Makanan Sehat Di Ranch Market

Salah satu tips penting menjaga pola makan sehat yaitu dengan memperbanyak makan sayur dan buah – buahan. Sekarang kamu bisa berbelanja sayur, buah, dan berbagai produk makanan segar lainnya di Ranch Market. Ranch Market atau biasanya juga dikenal dengan merek 99 Ranch Market adalah sebuah supermarket di bawah naungan PT Supra Boga Lestari Tbk. Ritel modern ini berfokus menjual bahan pangan untuk kebutuhan makanan keluarga sehari – hari. Ada empat jenis produk makanan yang bisa kamu dapatkan di Ranch Market, yaitu:

1. Produk Segar

Ranch Market menyediakan bahan makanan segar untuk menunjang kebutuhan gizi seimbang setiap hari. Ranch Market memastikan semua produk makanan segar yang dijual benar – benar masih segar dan aman dikonsumsi. Berikut beberapa jenis produk makanan segar yang bisa kamu dapatkan.

a. Daging Merah

Ranch Market menyediakan daging merah sebagai sumber kalori dan zat besi yang baik untuk tubuh. Semua daging yang dijual terjamin halal dan disimpan di unit penyimpanan berstandar tinggi.

b. Daging Unggas

Kamu juga bisa berbelanja daging unggas sebagai sumber karbohidrat, protein, dan lemak. Baik itu yang berupa daging potong maupun daging utuh untuk bahan makanan sekeluarga.

c. Makanan Laut

Ranch Market juga menyediakan aneka makanan laut sebagai sumber protein rendah lemak dan kaya Omega 3. Mulai dari ikan, udang, kerang, cumi, dan masih banyak lagi yang lainnya.

d. Sayuran

Ada berbagai jenis sayur yang bisa kamu dapatkan di Ranch Market sebagai sumber vitamin dan serat. Mulai dari bayam, wortel, kubis, paprika, dan lainnya.

e. Buah – buahan

Untuk mendapatkan kandungan vitamin dari buah juga bisa berbelanja dari Ranch Market. Ragam buah – buahan yang tersedia sangatlah variatif. Mulai dari apel, jeruk, lemon, semangka, nanas, dan lainnya.

2. Produk Spesial

Untuk kamu yang membiasakan gaya hidup lebih sehat, Ranch Market menghadirkan produk spesial dengan label khusus. Mulai dari produk beras, sayur, dan buah – buahan organik, produk makanan bebas gluten, rendah gula, dan lainnya.

3. Dairy And Frozen (Produk Susu Dan Makanan Beku)

Tak hanya menjual produk makanan segar, Ranch Market juga menyediakan beragam produk susu dan makanan beku untuk memenuhi kebutuhan gizi seimbang. Mulai dari produk kemasan susu segar, keju, yoghurt, frozen food, hingga es krim.

4. Produk Khusus

Kalau yang satu ini adalah produk khusus yang diproduksi oleh PT Supra Boga Lestari Tbk sendiri. Produknya beragam, mulai dari beras, telur, kacang – kacangan, hingga frozen food. Ada juga produk non-makanan, seperti perkakas rumah tangga.

Lokasi Gerai Ranch Market Terdekat

Penuhi kebutuhan makanan sehat setiap hari dengan berbelanja produk makanan segar dan kemasan terlengkap di Ranch Market. Kamu dapat menemukan gerainya di berbagai lokasi berikut ini.

  • Ranch Market Jakarta: Ranch Market Kemang, Ranch Market Pesanggrahan, Ranch Market Pondok Indah Mall 3, Grand Indonesia Shopping Town, Lotte Shopping Avenue, Senayan Park, dan lainnya.
  • Ranch Market Tangerang: Jalan Boulevard Jendral, Jalan Grand Boulevard BSD, Tokyo Riverside PIK 2.
  • Ranch Market Surabaya: Galaxy Mall, Jalan Basuki Rahmat, Jalan Mayjend Yono.
  • Ranch Market Malang: Jalan Semeru.

Gunakan Atome Untuk Berbelanja Di Ranch Market

Kunjungi gerai Ranch Market terdekat di kotamu atau belanja secara online ke website resminya. Dapatkan kemudahan pembayaran cicilan 0% di seluruh outlet Ranch Market dengan menggunakan metode pembayaran Atome. Tak seperti layanan kredit pada umumnya, pengajuan cicilan di Atome sangatlah cepat dan mudah. Cukup download aplikasi Atome, lalu daftar menggunakan KTP dan nomor HP. Setelah pendaftaran berhasil, kamu bisa langsung mendapatkan fasilitas cicilan 0% untuk transaksi di lebih dari 7.700 toko di seluruh Indonesia.

Main keywords of the article:

First Order up to 10% off
Copyright 2023 Atome. All rights reserved.
PT Atome Finance Indonesia
Headquarters
Treasury Tower Floor 16 Unit J Jl.
Jenderal Sudirman Kav 52-53 Lot 28,
Senayan, Kebayoran Baru, Kota Adm.
Jakarta Selatan, DKI Jakarta, 12190
Customer Service Operational Office
Mandiri InHealth Tower Floor 3
Jl. Prof. DR. Satrio Kav. E-IV No.6, Kuningan, Karet Kuningan, Kecamatan Setiabudi, Kota Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12940
Operation Office
Kirana Three Office Tower Floor 7
Jl. Kirana Avenue, Kelapa Gading Timur, Kecamatan Kelapa Gading, Jakarta Utara, DKI Jakarta 14240
PT Atome Finance Indonesia is licensed and supervised by Otoritas Jasa Keuangan.

Customer Service
PT Atome Finance Indonesia
Email: [email protected]
Atome paylater: (021) 50251717

Directorate General of Consumer Protection and Orderly Commerce
Ministry of Trade of the Republic of Indonesia
Whatsapp Directorate General of PKTN: 0853 1111 1010