10 hal yang harus dipikirkan saat merencanakan traveling

Salah satu cara agar traveling berjalan lancar yaitu dengan merencanakannya secara matang. Pertanyaannya sekarang, apa saja yang perlu dipikirkan saat merencanakan traveling? Waktu, tujuan, dan biaya? Betul, tetapi ternyata bukan hanya itu saja. Masih banyak hal penting lainnya yang tak boleh dilewatkan saat merencanakan perjalanan. Apalagi jika memutuskan traveling ke luar kota dan bahkan luar negeri. Persiapannya harus benar – benar matang dan jangan pernah berangkat modal nekat. Berikut beberapa poin penting yang harus kamu siapkan dengan matang sebelum pergi traveling.

1. Waktu Dan Durasi Liburan

Hal pertama yang harus kamu pikirkan saat merencanakan liburan yaitu kapan waktunya dan berapa lama durasinya. Ini sangat penting, bukan hanya untuk meluangkan waktu khusus, tetapi juga menyesuaikan dengan biaya dan kenyamananmu selama liburan nanti. Umumnya, ada dua jenis waktu yang sering menjadi acuan liburan, yaitu:

  • Peak Season: Waktu ketika sebagian besar orang pergi berlibur ke tempat – tempat wisata, seperti di akhir pekan dan hari libur nasional. Hal ini berpengaruh pada suasana tempat liburan yang lebih ramai dan harga yang lebih mahal. Baik itu biaya transportasi, akomodasi, dan tiket masuk.
  • Off-Peak Season: Waktu ketika tidak banyak orang pergi berlibur, seperti saat weekday atau cuaca kurang bersahabat. Biasanya suasana tempat wisata lebih tenang dan biaya yang dibutuhkan lebih hemat. Namun, kamu mungkin perlu mengajukan izin cuti terlebih dahulu.

2. Izin Cuti

Jika memutuskan traveling di luar hari libur, berarti kamu harus mengajukan izin cuti dari tempat kerja. Pastikan kamu mengantongi izin cuti terlebih dahulu agar perjalananmu lancar dan tidak perlu terbebani masalah kerja.

Umumnya perusahaan mewajibkan karyawan mengajukan cuti jauh – jauh hari, minimal 1 minggu sebelum hari H. Ikuti aturan tersebut dan ajukan cuti secara sopan kepada HRD atau atasan. Pastikan juga semua tanggung jawab pekerjaanmu selama ditinggal cuti sudah beres, sehingga tidak ada yang menghantuimu selama liburan. Misalnya, jika ada beberapa tugas yang perlu didelegasikan kepada tim, sebaiknya selesaikan semuanya sebelum hari H.

3. Teman Seperjalanan

Hal ini juga penting dipikirkan jauh – jauh hari, apakah ingin pergi sendirian atau mengajak teman, pasangan, atau keluarga. Rencanakan sejak awal kira – kira berapa banyak orang yang ingin kamu ajak liburan bersama dan siapa saja orangnya.

Menentukan teman seperjalanan sangatlah penting untuk menghitung kisaran biaya yang dibutuhkan, jumlah tiket yang harus dibeli, serta pembagian logistik yang harus dibawa. Memilih teman seperjalanan juga berpengaruh terhadap kenyamananmu selama liburan nanti. Jadi pastikan memilih orang – orang yang tepat sesuai tujuan perjalananmu.

4. Anggaran

Jika sudah memikirkan kira – kira mau mengajak siapa saja untuk pergi traveling bersama, pikirkan juga kisaran biaya yang dibutuhkan. Atau tentukan seberapa besarnya anggaran yang perlu kamu siapkan untuk melakukan perjalanan tersebut. Besarnya anggaran ini menunjukkan total biaya keseluruhan yang dibutuhkan selama traveling. Mulai dari biaya transportasi, akomodasi, tiket masuk wisata, serta kebutuhan makan dan minum selama perjalanan.

Jika memutuskan pergi liburan bersama teman, cobalah untuk saling terbuka mengenai berapa anggaran yang perlu kalian siapkan. Sehingga kalian bisa berembuk  menentukan tujuan wisata, transportasi, dan penginapan yang tepat sesuai anggaran yang disiapkan.

5. Daftar Tujuan Wisata

Merencanakan liburan berarti harus menentukan daftar tujuan wisata apa saja yang akan dikunjungi. Hal ini meliputi obyek wisata utama, tempat makan, serta tempat berbelanja oleh – oleh yang akan dibawa pulang ke rumah.

Tentukan daftar destinasi wisata berdasarkan tujuanmu berwisata. Misalnya, jika ingin mencari ketenangan, kamu bisa berwisata ke daerah pegunungan yang sejuk atau resort dekat pantai. Jika ingin mengajak anak merasakan wisata edukasi, coba ajak liburan ke museum atau obyek wisata sejarah.

Selain menyesuaikan dengan tujuan berwisata, sesuaikan juga tujuanmu berlibur dengan besarnya anggaran yang kamu miliki. Pastikan biaya yang dibutuhkan untuk pergi ke destinasi tersebut tidak melebihi anggaran yang kamu siapkan.

6. Dokumen Penting Liburan

Kamu juga perlu menyiapkan beberapa dokumen penting sebelum pergi liburan, antara lain:

  • KTP atau kartu identitas diri lainnya, seperti kartu pelajar.
  • SIM dan STNK jika berencana membawa kendaraan sendiri.
  • Karcis atau bukti pembayaran tiket transportasi jika naik transportasi umum.
  • Sertifikat vaksin booster dan aplikasi Peduli Lindungi sebelum masuk obyek wisata tertentu.
  • Kartu atau buku nikah jika berencana menginap di hotel bersama pasangan. Karena beberapa hotel akan menanyakan dokumen tersebut saat tamu check in di resepsionis.
  • Paspor dan visa yang masih berlaku jika berencana pergi ke luar negeri.

7. Moda Transportasi

Soal transportasi juga harus dipikirkan sejak awal, apakah ingin menggunakan transportasi umum, kendaraan pribadi, atau mengandalkan jasa travel. Tetapkan juga jenis kendaraannya, apakah mobil, bus, kereta api, atau pesawat.

Setiap moda transportasi memiliki kelebihan dan kekurangan tersendiri. Misalnya, waktu tempuh naik pesawat lebih cepat daripada transportasi darat, tapi harganya jauh lebih mahal. Jadi, pastikan memilihnya secara jeli dengan tetap menyesuaikan dengan dengan kebutuhan dan anggaran yang kamu miliki.

8. Penginapan

Jika kamu berencana staycation alias liburan sambil menginap, tentu kamu pun harus memikirkan nanti mau menginap di mana. Pilih jenis penginapan yang tersedia di sekitar lokasi wisata yang kamu kunjungi, seperti hotel, vila, atau resort. Lagi – lagi, selain mempertimbangkan fasilitas dan kenyamanan, sesuaikan juga pilihanmu dengan besarnya anggaran.

9. Informasi Penting Terkait Destinasi Tujuan

Tidak hanya menentukan daftar tujuan berlibur meliputi nama dan alamatnya saja. Cari tahu juga informasi penting terkait destinasi tujuan wisata tersebut dari sebelum berangkat liburan. Mulai dari bagaimana kondisi cuaca di sana, peraturan khusus yang diberlakukan oleh pihak pengelola tempat wisata dan lain lainnya. Dengan begitu, kamu bisa menyiapkan segala kebutuhan penting untuk menunjang liburanmu di sana. Misalnya, jika daerah tujuanmu sering hujan dan udaranya dingin, kamu sudah sedia jaket yang hangat dari rumah.

10. Perlengkapan Liburan

Perlengkapan di sini meliputi kebutuhan penting yang akan kamu gunakan sehari – hari selama perjalanan. Mulai dari pakaian, obat – obatan, keperluan mandi dan makeup, serta perlengkapan tambahan lainnya menyesuaikan kondisi tujuan liburan. Misalnya saja, jika berencana liburan ke pantai, jangan lupa bawa sunblock dan kacamata hitam untuk melindungi tubuhmu dari paparan sinar UV. Kemas semua perlengkapan secara rapi di tas travel yang tepat dan pastikan semua barang bawaan aman selama perjalanan.

Dapatkan Tas Travel Di Bag Station Dengan Atome!

Tas beserta barang bawaan juga termasuk salah satu poin penting yang harus kamu pikirkan saat merencanakan liburan. Sekarang kamu bisa menemukan beragam tas terlengkap di  Bag Station. Mulai dari koper, ransel, hingga tas khusus traveling. Semua produknya terjamin orisinal dari brand – brand ternama, seperti Bagasi, Case Logic, Lojel, Thule, hingga Travel Blue. Langsung kunjungi gerai Bag Station terdekat atau belanja secara online melalui Zalora. Dapatkan fasilitas cicilan 0% tanpa biaya tambahan dengan menggunakan metode pembayaran Atome. Jadi, tak perlu menyiapkan uang total belanja sekaligus. Cukup bayar pakai Atome dan selesaikan pembayaran dengan sistem cicilan selama 1 hingga 12 bulan. Untungnya lagi, kamu berkesempatan mendapatkan voucher diskon eksklusif yang bikin belanjamu semakin hemat. Makanya, download dan gunakan Atome sekarang juga!

Main keywords of the article:

Diskon hingga 10% untuk transaksi pertama
Copyright 2023 Atome. All rights reserved.
PT Atome Finance Indonesia
Kantor Pusat
Treasury Tower Lantai 16 Unit J
Jalan Jenderal Sudirman Kav 52-53
Lot 28, Senayan, Kebayoran Baru,
Kota Adm. Jakarta Selatan, DKI
Jakarta, 12190
Kantor Layanan Pelanggan
Mandiri InHealth Tower Lantai 3
Jl. Prof. DR. Satrio Kav. E-IV No.6, Kuningan, Karet Kuningan, Kecamatan Setiabudi, Kota Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12940
Kantor Layanan Operasional
Kirana Three Office Tower Lantai 7
Jl. Kirana Avenue, Kelapa Gading Timur, Kecamatan Kelapa Gading, Jakarta Utara, DKI Jakarta 14240
PT Atome Finance Indonesia berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan.

Layanan Pengaduan Konsumen
PT Atome Finance Indonesia
Email: [email protected]
Atome paylater: (021) 50251717

Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga
Kementerian Perdagangan Republik Indonesia
Whatsapp Ditjen PKTN: 0853 1111 1010