Siapa sangka, nama kain brokat ternyata berasal dari bahasa Italia “brocoto”, yang artinya adalah kain yang disulam? Kain brokat sendiri merupakan jenis kain tenun dekoratif yang dulunya terbuat dari sutra dengan benang emas dan perak. Namun, kini bahan kain brokat lebih beragam. Ada yang menggunakan kain katun, rayon, hingga poliester sintesis. Ragam dekorasi pada kain brokat juga lebih kaya dengan detail – detail yang sangat menarik. Sehingga menghasilkan kain berestetika tinggi dan mengeluarkan kesan yang elegan.
Dulu, kain brokat sering diaplikasikan pada baju kebaya klasik khas Jawa. Tapi sekarang kamu bisa menemukan jenis kain tersebut di berbagai jenis pakaian wanita. Mulai dari kebaya modern, tunik, rompi, hingga gamis atau busana muslim. Tren gamis berbahan kain brokat ini juga semakin populer sering dengan meningkatnya pengguna hijab. Keberadaannya bahkan menggeser peran kebaya yang sering menjadi fashion andalan wanita ketika menghadiri acara – acara penting. Sebut saja, untuk acara wisuda, kondangan, tunangan, serta tren busana bridesmaid yang sekarang semakin populer. Banyak wanita yang memilih gamis brokat modern sebagai pengganti kebaya untuk dikenakan di acara – acara tersebut. Mungkin, kamu termasuk salah satu orangnya. Tak perlu bingung lagi, berikut inspirasi model gamis brokat kekinian yang dapat kamu coba.
1. Gamis Brokat Kombinasi Satin
Gamis brokat ini dipadukan dengan kain satin yang terlihat mewah. Untuk mempercantik penampilan, model gamis ditambah aksen menyerupai beads pada area pinggang. Sehingga kamu pun tampak lebih ramping dan stylish. Pilih warna – warna kain satin dan brokat yang senada untuk menambah kesan gamis yang elegan. Untuk tren warna busana muslim di tahun 2022 ini sendiri masih didominasi warna – warna soft, seperti warna – warni pastel.
2. Gamis Brokat Model Cape Yang Elegan
Buat kamu yang ingin tampil lebih elegan dan feminim, model gamis dengan cape yang flowy bisa menjadi pilihan menarik. Meskipun desain gamis bagian bawahnya cenderung sederhana, namun kehadiran cape mampu menjadikanmu jauh lebih anggun. Cocok untuk kamu yang ingin memakai outfit gamis ketika pergi ke pesta atau menghadiri kondangan. Padukan dengan model hijab simpel yang tidak menutupi dada untuk menampilkan aksen cape yang cantik.
3. Gamis Brokat Model Cape Seperti Rompi
Selain dijadikan model flowy, kamu juga bisa memilih gamis dengan model cape yang dibentuk sebagai rompi. Biasanya gamis seperti ini dikombinasikan dengan bahan satin model off shoulder yang catchy. Rompi yang terpisah dengan gamis dasar menjadikan penampilanmu lebih stunning. Padukan dengan hijab berbahan organza untuk menambah kesan mewah dan manis.
4. Gamis Brokat Dengan Aksen Ruffle
Selain akses cape dan rompi, model gamis dengan aksen ruffle pada bagian dada juga bisa menjadi pilihan menarik. Gamis ini biasanya dipadukan dengan kain satin yang membentuk A-line pada bagian bawah. Sehingga pemakainya bisa tampak lebih ramping dan berbentuk. Cocok untuk ibu hamil atau kamu yang cenderung berisi. Sebaiknya pilih model ruffle yang tidak terlalu panjang ke bawah agar tubuhmu terlihat lebih jenjang dan kekinian. Padukan juga dengan hijab polos berbahan ringan agar penampilanmu semakin sempurna
5. Gamis Brokat Model Batwing
Buat kamu yang mencari model gamis simpel untuk kondangan atau acara keluarga, coba pilih gamis dengan lengan batwing yang elegan. Pilih model bawahan yang berbentuk A-line agar lebih match dengan lengan kelelawar tadi. Biasanya untuk bagian bawahnya dipadukan dengan kain satin atau batik yang unik. Tinggal pilih sesuai selera. Desain gamis ini cukup simpel tanpa adanya banyak aksen. Namun, kamu bisa tampak lebih anggun dan bersahaja. Pilih hijab yang berwarna senada dengan gamis agar tetap stylish.
6. Gamis Brokat Kombinasi Kain Tule
Selain memadukan kain brokat dan satin, kamu juga bisa memilih gamis brokat dengan tambahan kain tule. Jadi, ada tiga kombinasi kain, yaitu brokat, satin, dan tule. Kain tule menghadirkan kesan lembut dan mewah dengan warnanya yang transparan. Pilih model gamis simpel dengan aksen ruffle yang cantik. Pilih juga warna – warna soft yang membuatmu tampak lebih manis. Busana ini cocok menemanimu ketika menghadiri wisuda atau pengajian. Desainnya simpel dengan sentuhan kain tule yang membuatmu tampil kalem dan elegan.
7. Gamis Dengan Perpaduan Kain Etnik
Buat kamu yang ingin tampil unik dengan balutan gamis brokat, coba pilih gamis brokat yang dipadukan dengan kain etnik. Bisa berupa kain batik, songket, ulos, dan kain etnik lainnya yang mampu mengeluarkan aura khas Indonesia. Model ini menempatkan aksen brokat panjang seperti atasan, lalu di bawahnya tergerai rok berbahan kain etnik yang eksotis. Kamu juga bisa tambahkan akses pita pada bagian pinggang untuk mempercantik penampilan dan mampu membuatmu terlihat lebih ramping.
8. Gamis Kasual Dengan Aksen Pita
Gamis untuk busana kasual sehari – hari juga ada loh! Gamis ini berbentuk lurus dengan tambahan pita di bagian tengahnya. Selain menambah sentuhan feminin, kehadiran pita juga dapat membuatmu tampak lebih langsing. Model gamis ini biasanya menjadi favorit pemilik tubuh berisi untuk menghadiri acara – acara penting di luar rumah, seperti pengajian.
9. Gamis Two Tone Yang Cantik
Bosan dengan gamis satu warna? Cona kenakan gamis two tone yang sedang populer saat ini. Gamis ini memadukan dua kombinasi warna senada dengan sentuhan bordiran pada bagian sampingnya yang cantik. Selain paduan warna senada, ada juga kombinasi dua warna kontras, namun tetap terlihat modis dan stylish.
10. Gamis Brokat Syar’i Yang Anggun
Jika kamu lebih nyaman mengenakan baju syar’i, gamis berbahan brokat pun juga bisa disulap menjadi potongan busana muslim syar’i. Modelnya simpel dengan bagian bawah yang berbentuk A-Line dengan sentuhan kain brokat yang dapat mempercantik gamis. Soal hijabnya juga tak perlu khawatir. Kamu bisa memadukannya dengan hijab syar’i yang menutupi dada.
Semua model gamis brokat di atas sangat menarik sekali bukan? Kamu bisa mengenakannya di berbagai acara spesial. Mulai dari kondangan, wisuda, hingga acara lamaran atau saat ditunjuk menjadi bridesmaid di pernikahan sahabat. Kini tak perlu susah payah menjahit gamis brokat sendiri. Karena kamu bisa membeli hasil jadinya secara langsung yang tersedia di berbagai fashion store favoritmu. Temukan koleksi gamis brokat terbaru di Butiq Aisyah yang menyediakan busana muslim terlengkap. Kamu juga bisa berbelanja di Zalora atau Matahari untuk mendapatkan lebih banyak pilihan brand.
Jangan lupa beli semua kebutuhan busana muslim di store – store tersebut menggunakan Atome. Supaya kamu bisa menikmati fasilitas cicilan 0% tanpa tambahan DP dan biaya admin. Cukup bayar tagihan sesuai nominal transaksi selama 3 atau 6 bulan. Memudahkan sekali bukan? Kamu tak perlu menyiapkan duit senilai total belanja sekarang untuk memborong gamis brokat incaranmu. Segera gunakan Atome sekarang dan dapatkan diskon ekslusif dari 5.000 lebih merchant yang bekerjasama!