Siapa bilang menggunakan aksesori tidak penting? Padahal aksesori merupakan item wajib yang harus kamu miliki jika kamu ingin tampil lebih stylish. Seorang wanita bisa memiiki banyak sekali aksesori untuk menunjang penampilan mereka. Ada yang kurang rasanya jika wanita tidak menggunakan aksesori, terutama jika bepergian ke luar atau sekedar bersantai bersama teman-teman.
Memang setiap wanita memiliki gaya yang berbeda-beda dalam mengekspresikan dirinya. Akan tetapi selain baju dan sepatu, menggunakan aksesori dapat menunjang penampilan yang bisa membuat gayamu semakin sempurna loh. Lantas apa sajakah aksesori yang wajib dimiliki wanita untuk menunjang penampilan. Simak penjelasan berikut.
Anting Anting
Bersifat tak lekang waktu, anting anting adalah aksesori yang wajib dimiliki untuk setiap perempuan. Bahkan sejak bayi perempuan lahir pun, orangtua sudah memberikan anting anting untuk dipasangkan pada telinganya. Hal ini juga sebagai salah satu pembeda antara bayi laki laki dengan bayi perempuan.
Bentuk anting anting pun beraneka macam. Mulai dari anting anting dengan desain yang sudah banyak dipakai selama ini, hingga anting berdesain modern yang menggunakan magnet. Contoh desain anting adalah Stud earrings. Anting ini merupakan anting dengan model simpel yang wajib kamu miliki jika kamu ingin tampil cantik dan modis sehari-hari.
Anting Stud earrings didesain simpel dengan berbagai macam model dan bahan, membuat Stud earrings mudah untuk kamu padupadankan dengan model baju apapun dan cocok untuk kamu gunakan di segala acara.
Anting anting dapat membuat wajahmu lebih tampak manis dan feminin, selain itu anting anting dapat membuat penampilanmu terlihat lebih elegan. Saat ini terdapat banyak toko aksesori yang menjual anting anting dalam berbagai desain dan ukuran. Kamu bisa mendapatkan model anting yang kamu inginkan dengan cukup mudah. Pilihlah anting yang sesuai dengan karaktermu.
Aksesori Rambut
Jika kamu seorang wanita, pasti kamu membutuhkan yang namanya aksesori rambut. Bagaimana tidak, wanita memang memiliki rambut yang lebih panjang dari pria, oleh karena itu para wanita pasti membutuhkan aksesori rambut ini untuk mengikat maupun menghias rambut. Bagi wanita, rambut adalah mahkota yang menjadi pusat kecantikannya. Itulah sebabnya aksesori rambut begitu penting untuk digunakan.
Beragam aksesori rambut hadir di pasaran. Mulai dari ikat rambut, jepit rambut, bandana, dan masih banyak lagi. Kamu bisa memilih aksesori ini sesuai dengan kebutuhan rambutmu. Pilihlah aksesori yang akan membuatmu terlihat lebih anggun, dan tentunya nyaman ketika kamu gunakan.
Hindari mengggunakan aksesori terlalu banyak pada rambutmu, terutama bagi kamu yang memiliki rambut tipis. Hal itu karena dapat membuatmu terlihat norak. Gunakan aksesori rambut seperlunya saja untuk mempermanis penampilanmu.
Gelang
Aksesori wajib selanjutnya adalah gelang. Gelang yang merupakan perhiasan bagian pergelangan tangan atau kaki ini juga memiliki banyak pilihan desain. Jika kamu termasuk yang suka dengan keindahan tampilan saat memakai gelang, dijamin deh pasti kamu akan terus berusaha memperbaharui koleksi gelangmu.
Bagi kamu yang memiliki bentuk lengan bawah yang kecil, gelang merupakan aksesori yang tepat untuk menyempurnakan penampilanmu. Menggunakan model gelang yang tepat dapat membantu membuat tubuhmu terihat lebih cantik. Kamu bisa memakai gelang lebih dari satu item, asalkan jangan berlebihan. Karena ingat, yang berlebihan itu tidak akan baik hasilnya.
Kalung
Kalung emas atau perak akan sangat berguna bagi penampilan kamu, terlebih lagi dalam keadaan darurat. Kalung dapat menyulap penampilanmu menjadi lebih cantik dan anggun. Sama seperti gelang, perhiasan seperti kalung juga menjadi jenis aksesori yang sangat disukai oleh wanita. Perhiasan ini memiliki banyak bentuk yang indah yang dapat membuat setiap wanita berusaha untuk memilikinya.
Kalung pun dapat kamu lengkapi dengan liontin yang beraneka ragam. Mulai dari yang mungil hingga yang besar. Membeli perhiasan juga merupakan bagian dari investasimu loh. Jadi tidak ada salahnya jika kamu memiliki koleksi yang banyak pada perhiasan ini, karena perhiasan tidak akan merugikanmu.
Cincin
Selain sering digunakan untuk mas kawin pernikahan, cincin adalah salah satu aksesori yang sangat banyak digunakan, baik itu oleh wanita ataupun pria. Bentuk dan hiasan dari cincin pun cukup beragam. Desain cincin sendiri memang ditujukan untuk membuat jari jarimu terlihat lebih indah.
Beberapa desain cincin modern saat ini yang bisa muncul dalam berbagai bentuk. Ada yang berbentuk daun, huruf alfabet hingga hiasan permata di atasnya. Hal ini tentu akan membuat penampilanmu semakin cantik. Kamu pun bisa menyesuaikan cincin dengan model apapun yang kamu inginkan.
Tas
Wanita identik dengan barang bawaannya yang selalu banyak, seperti, make up, dompet, ponsel, dan lain sebagainya. Selain berguna untuk menampung semua barang bawaan itu, tas juga berguna sebagai aksesori yang dapat mempercantik penampilan wanita.
Tas adalah aksesori yang penting untuk mendukung penampilanmu. Terlebih lagi model tas wanita seperti tidak ada habisnya karena selalu banyak bermunculan model tas terbaru dan menarik.
Sebagai barang yang multifungsi, tas pun memiliki beraneka ragam ukuran yang dapat kamu pilih berdasarkan kebutuhanmu. Kamu bisa memilih jenis tas jinjing, slingbag, ransel mini, dan masih banyak lagi model yang lainnya.
Nah, itu tadi adalah daftar aksesori yang wajib dimiliki oleh setiap wanita. Apakah kamu sudah memilikinya? Jika belum yuk segera miliki. Kamu bisa membeli aksesori dengan beraneka macam pilihan di Pandora. Koleksinya lengkap dan beragam. Dijamin tidak akan mengecewakan kamu. Pilihlah aksesori yang cocok denganmu, jangan lupa juga untuk memilih aksesori yang berkualitas ya agar awet dan tahan lama. Ragam aksesori dari Pandora dikenal memiliki kualitas yang bagus serta awet dan tahan lama. Segera berbelanja di Pandora dengan mempergunakan Atome sebagai metode pembayarannya, dan kamupun bisa tampil maksimal dalam berpenampilan!