Jenis-jenis vitamin dan fungsinya untuk kesehatan tubuh

Sejak kita kecil, para dokter dan ahli gizi menyarankan agar kita semua makan makanan bergizi yang mengandung banyak vitamin. Saat pandemi pun, banyak orang mengingatkan agar mengonsumsi vitamin  yang cukup untuk meningkatkan daya imun. Memangnya, apa itu vitamin? Apa saja jenis – jenis dan manfaatnya untuk tubuh? Simak ulasan selengkapnya berikut ini.

Pengertian Vitamin

Vitamin adalah nutrisi tambahan yang berasal dari makanan organik, seperti sayur atau buah – buahan. Keberadaan nutrisi tersebut sangatlah penting untuk menunjang kinerja tubuh dalam melakukan aktivitas sehari – hari. Meski jumlah yang dibutuhkan tidak terlalu besar, namun kekurangan vitamin dapat menimbulkan gangguan kesehatan yang cukup berbahaya. Karena itulah, semua orang harus memenuhi kebutuhan vitamin, baik saat masih usia bayi, anak – anak, remaja, hingga dewasa, maupun lansia.

Fungsi utama vitamin adalah mengatur proses metabolisme dalam tubuh. Mulai dari metabolisme protein, karbohidrat, dan lemak yang berpengaruh penting untuk pertumbuhan dan pemeliharaan tubuh. Kandungan vitamin juga berperan sebagai koenzim dan membantu proses metabolisme energi dalam tubuh. Selain itu, fungsi utama vitamin di dalam tubuh adalah untuk meningkatkan imunitas dan mencegah penyakit kronis.

Pada umumnya, manusia tidak dapat memproduksi vitamin secara alami dari tubuhnya sendiri. Karena itulah, manusia perlu memperolehnya dari beberapa jenis makanan yang dikonsumsi. Misalnya, mengonsumsi vitamin A dari sayur bayam atau wortel, vitamin C dari dari jeruk, serta vitamin D dari susu sapi. Kamu juga bisa memperoleh kandungan vitamin dari sumber non-makanan, seperti vitamin D yang berasal dari sinar matahari pagi. Vitamin tersebut sangatlah berguna untuk meningkatkan kekebalan tubuh dan memperkuat tulang. Sehingga banyak ahli kesehatan menyarankan untuk berjemur atau berolahraga pagi di bawah sinar matahari.

Jenis-Jenis Vitamin Dan Fungsinya

Ahli gizi mengklasifikasi beragam jenis vitamin dengan fungsi yang berbeda – beda untuk tubuh. Berikut jenis – jenis vitamin beserta manfaat dan sumber makanan yang mengandung vitamin tersebut.

1. Vitamin A

Vitamin A bermanfaat untuk memelihara kesehatan mata dengan cara membantu mata melihat dalam cahaya redup dan membedakan warna dengan baik. Vitamin ini juga dapat menjaga kesehatan kulit, melawan infeksi, serta mempertahankan daya imun.

Kekurangan vitamin A dapat menimbulkan penyakit rabun senja, keratomalasia, serta kekeringan pada kornea mata.

Sumber vitamin A bisa kamu dapatkan dari konsumsi wortel, kentang, bayam, minyak ikan kod, keju, telur, dan lain lainnya.

2. Vitamin B

Vitamin B terdiri dari 8 jenis vitamin yang memiliki fungsi berbeda – beda, yaitu:

  • Vitamin B1 untuk membantu tubuh dalam mengubah makanan menjadi energi dan memelihara kesehatan kulit.
  • Vitamin B2 untuk menghasilkan energi dari makanan dan membantu sel tubuh dalam membakar lemak.
  • Vitamin B3 (niacin) untuk membantu sel – sel tubuh dalam mengubah makanan menjadi energi.
  • Vitamin B5 (pantothenic acid) yang berfungsi untuk membantu sel tubuh dalam memproduksi hormon dan asam lemak.
  • Vitamin B6 untuk membantu tubuh dalam membantu produksi sel darah merah dan memproses cadangan gula menjadi energi.
  • Vitamin B7 (biotin) untuk membantu produksi asam lemak dan asam amino ketika dibutuhkan tubuh.
  • Vitamin B9 (asam folat) yang bermanfaat dalam proses pembelahan sel, khususnya pada ibu hamil untuk meminimalisir resiko kelainan janin.
  • Vitamin B12 untuk memelihara fungsi saraf dan membantu pembentukan sel darah merah.

Kekurangan vitamin B dalam tubuh dapat menimbulkan gangguan metabolisme dan berbagai penyakit berbahaya, seperti anemia, diare, beri beri, dermatitis, serta penyakit lainnya.

Sumber vitamin B sangatlah beragam. Kamu bisa mendapatkannya dari biji – bijian, seperti gandum, kacang, sereal, atau nasi merah. Kandungan vitamin B juga ada pada susu, yogurt, daging, asparagus, alpukat, pisang, dan masih banyak yang lainnya.

3. Vitamin C

Vitamin yang sering disebut sebagai ascorbic acid ini berguna untuk memproduksi kolagen dalam tubuh. Kolagen ini sendiri merupakan serat protein yang berperan menjaga kekenyalan kulit, memperkuat pembuluh darah, serta membantu menyembuhkan luka. Vitamin C juga berperan dalam proses produksi norepinefrin dan serotonin, zat kimia otak yang berfungsi mengirim sinyal antar saraf.

Kekurangan vitamin C dapat menimbulkan berbagai gangguan dan penyakit, seperti gusi berdarah, anemia, gangguan sistem saraf, serta penurunan massa otot, dan menjadikan luka rentan infeksi dan sulit disembuhkan.

Sumber vitamin C bisa kamu dapatkan dari buah jeruk, tomat, stroberi, serta sayum bayam, kentang, brokoli, dan banyak jenis makanan lainnya.

4. Vitamin D

Vitamin D bermanfaat dalam menyerap kalsium untuk pertumbuhan tulang, khususnya pada usia anak – anak. Vitamin D juga berperan dalam meningkatkan daya tahan tubuh dan melawan infeksi.

Kekurangan vitamin D dapat mengakibatkan terjadinya pelunakan tulang (osteomalacia), rakhitis, serta rentan mengalami infeksi.

Sumber vitamin D bisa didapat dari kulit yang terpapar sinar matahari pagi. Kamu juga bisa mendapatkannya dari minyak ikan, hati sapi, telur, jamur, dan lainnya.

5. Vitamin E

Vitamin E merupakan zat antioksidan penting yang bermanfaat untuk melindungi sel – sel tubuh dari kerusakan. Vitamin E juga berperan dalam memperkuat sistem imunitas agar tubuh tidak mudah sakit. Vitamin ini juga dapat membantu pembentukan sel darah merah, mengurangi resiko penyakit katarak dan radang sendi, serta memperlambat penuaan. Tak heran, banyak produk kecantikan yang mengandung vitamin E untuk mencegah tanda-tanda penuaan dini pada kulit, seperti munculnya kerutan, garis halus, dan masalah yang sering kamu hadapi di kulit wajah dan kulit tubuh.

Kekurangan vitamin E dapat menyebabkan terjadinya anemia hemolitik atau kekurangan darah.

Sumber vitamin E terdapat pada buah – buahan seperti kiwi, alpukat, jambu biji, pepaya, delima, dan lain lain. Kamu juga bisa mendapatkannya dari kandungan susu, kacang-kacangan, telur, dan masih banyak yang lainnya.

6. Vitamin K

Vitamin K bermanfaat dalam proses pembekuan darah dan memelihara kekuatan tulang. Vitamin ini juga dapat membantu kesehatan kognitif, mengontrol tekanan darah, serta menurunkan resiko penyakit kardiovaskular, seperti stroke, serangan jantung, dan lain lain.

Kekurangan vitamin K dapat memicu terjadinya perdarahan dan patah tulang.

Sumber vitamin K biasanya ditemukan pada sayuran berdaun hijau, seperti bayam, brokoli, kale, buncis, kol, lobak hijau, dan buah lainnya. Kamu juga bisa menemukan kandungan vitamin K dalam buah kiwi dan alpukat.

Salah satu cara terbaik memenuhi kebutuhan vitamin tubuh yaitu dengan makan makanan bergizi, seperti buah dan sayur. Namun, jika ingin cara yang lebih praktis, kamu juga bisa mengonsumsi vitamin dalam bentuk kapsul atau suplemen. Kamu bisa mendapatkannya di toko terdekat atau belanja secara online di JD.ID yang punya koleksi produk vitamin terlengkap dan terjamin orisinal. Gunakan metode pembayaran Atome saat checkout untuk menikmati layanan buy now pay later yang memudahkan. Ada fasilitas cicilan 0% dengan tenor hingga 3 atau 6 bulan yang akan membuat pengalaman belanjamu jadi lebih praktis dan menguntungkan.

Langsung download aplikasi Atome sekarang dan dapatkan banyak manfaatnya. Selain mendapatkan fasilitas cicilan tanpa bunga, kamu juga berkesempatan menikmati voucher diskon eksklusif dari 5.000 lebih merchant yang bekerjasama. Apalagi, di bulan Ramadan ini juga terdapat berbagai program spesial dengan total hadiah hingga ratusan juta rupiah.

Main keywords of the article:

Diskon hingga 10% untuk transaksi pertama
Copyright 2023 Atome. All rights reserved.
PT Atome Finance Indonesia
Kantor Pusat
Treasury Tower Lantai 16 Unit J
Jalan Jenderal Sudirman Kav 52-53
Lot 28, Senayan, Kebayoran Baru,
Kota Adm. Jakarta Selatan, DKI
Jakarta, 12190
Kantor Layanan Pelanggan
Mandiri InHealth Tower Lantai 3
Jl. Prof. DR. Satrio Kav. E-IV No.6, Kuningan, Karet Kuningan, Kecamatan Setiabudi, Kota Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12940
Kantor Layanan Operasional
Kirana Three Office Tower Lantai 7
Jl. Kirana Avenue, Kelapa Gading Timur, Kecamatan Kelapa Gading, Jakarta Utara, DKI Jakarta 14240
PT Atome Finance Indonesia berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan.

Layanan Pengaduan Konsumen
PT Atome Finance Indonesia
Email: [email protected]
Atome paylater: (021) 50251717

Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga
Kementerian Perdagangan Republik Indonesia
Whatsapp Ditjen PKTN: 0853 1111 1010