Memiliki baju baru adalah suatu hal yang identik bagi kebanyakan orang setiap kali menyambut Hari Raya Idul Fitri yang tidak lama lagi akan menghampiri kita. Banyaknya model baju lebaran yang dijual di pasar offline atau online pasti membuat kita bingung dalam memilih, model baju apa yang lagi trendi di tahun 2021 ini?
Baju gamis bisa menjadi solusi dan kamu jadikan pilihan yang tepat untuk Idul Fitri nanti. Pemilihan motif, tekstur, bahan, dan warna dari baju gamis pilihanmu pastinya akan mempengaruhi gaya kamu nantinya. Seperti apa kira-kira model gamis terbaru tahun ini? Langsung saja kita simak beberapa model baju gamis yang bisa dijadikan referensi buat kamu saat hari raya beberapa minggu lagi.
- Baju Gamis Pesta
Baju yang elegan dan mewah tidak harus tampil dengan desain yang ramai atau penuh dengan payet. Baju gamis pesta yang bermodel simpel tetapi jika dibalut dengan desain yang bernuansa modern akan membuat penampilanmu terlihat lebih percaya diri.
- Baju Gamis Batik
Banyak orang mempercayai bahwa haruslah mengenakan pakaian yang menarik agar bisa terlihat menarik juga. Contohnya adalah dengan mengenakan gamis baju batik. Pilihan berbusana yang satu ini bisa menjadi inspirasi kamu dalam membuat penampilanmu menjadi semakin cantik dan terlihat lebih elegan.
- Baju Gamis Cape
Saat ini baju gamis model yang satu ini bisa dijumpai di mana-mana karena telah menjadi tren tersendiri. Banyak orang yang mengenakan gamis ini untuk berbagai acara dan kegiatan, khususnya acara formal karena motifnya yang sederhana dan membawa nuansa elegan.
- Baju Gamis Motif
Jika kamu menjatuhkan pilihan pada gamis model bermotif, pilihlah motif yang simpel dan tidak ramai. Biasanya pada gamis terdapat beberapa pilihan motif, seperti motif floral, motif garis, dan banyak pilihan motif lainnya.
- Baju Gamis Busui
Baju gamis busui ini dilengkapi dengan fitur kancing atau resleting pada bagian bukaan depannya, hal ini untuk memudahkan para ibu-ibu agar tetap bisa menyusui anaknya meski sedang beraktivitas di luar rumah, seperti ke acara perkawinan dan acara-acara lainnya.
- Baju Gamis Ikat
Model gamis ikat ini didapat dari pengembangan gamis biasa, namun dengan penambahan draperi pada bagian sisi kiri dan kanannya untuk memberikan kesan manis dan simpel.
- Baju Gamis Berlayer
Model gamis ini menjadi inovasi unik dalam dunia fashion karena modelnya yang bertumpuk-tumpuk di bagian badannya. Jika dilihat sepintas, gamis ini tampak seperti atasan yang dipadukan dengan rok panjang, tetapi ia merupakan sebuah gamis yang bersambung.
- Baju Gamis Brokat Kombinasi Kain Satin
Gamis model yang satu ini selalu ada dari tahun ke tahun. Dijamin gamis brokat dengan aksen kain satin ini akan membuat penampilanmu semakin elegan, stylish dan kekinian. Jenis gamis ini masih sangat digandrungi di tahun 2021 karena kain brokat memang sangat cocok dipadukan dengan kain satin, sementara bahan satinnya sendiri membuat gamis ini semakin terlihat mewah dengan efek mengilap.
Berikut tips memilih gamis yang perlu kamu perhatikan:
1. Tubuh kurus, pilih gamis berpotongan lebar
Gamis berpotongan lebar di bagian bawah cocok untuk kamu yang bertubuh kurus. Selain membuat ilusi tubuh tampak lebih berisi, gamis model ini juga membantu menciptakan dimensi pada tubuhmu. Selain itu, kamu juga bisa memilih gamis dengan motif besar, ataupun gamis dengan hiasan di pinggang.
2. Tubuh mungil, pilih gamis dengan potongan di bagian pinggang
Salah satu ketakutan terbesar si pemilik tubuh mungil saat memakai gamis adalah kesan tenggelam. Solusinya, kamu memang harus pintar-pintar memilih produsen gamis. Atau, kamu mungkin perlu menjahit sendiri model gamis khusus untukmu. Untuk modelnya, pilih yang memiliki potongan di bagian pinggang. Fungsinya adalah menjaga agar gamis tidak terlalu ‘jatuh’ ke bagian bawah tubuh yang akan membuat kamu tampak tenggelam.
3. Tubuh berisi, pilih gamis pas badan
Yang pasti, jika kamu memiliki bentuk tubuh berisi, hindari memilih gamis yang kebesaran. Hal ini malah akan membuat kamu tampak semakin besar. Pilih gamis yang pas badan namun tidak menonjolkan lekuk tubuh. Selain itu, kamu juga bisa bermain dengan motif gamis untuk membantumu tampak lebih ramping, seperti motif bunga kecil atau garis vertikal.
4. Tubuh tinggi, pilih gamis model A-line
Memilih gamis untuk kamu yang bertubuh tinggi gampang-gampang susah. Yang perlu diperhatikan, jangan sampai kamu memilih gamis yang kependekan, karena akan memberi kesan menggantung, kecuali kalau memang model gamis didesain seperti itu. Hindari juga gamis berpotongan lurus, karena tidak akan memberikan dimensi pada tubuh. Yang paling disarankan adalah gamis berpotongan lebar atau A-line, karena akan memberi dimensi pada tubuh kamu yang jenjang.
5. Tubuh curvy, bisa pilih gamis model apa saja
Pemilik tubuh curvy atau bentuk tubuh yang seperti jam pasir, bisa memilih model gamis apa saja. Model lurus, lebar, hingga yang berpotongan pinggang. Hanya saja yang perlu diperhatikan, pastikan gamis tidak menonjolkan lekuk tubuhmu secara berlebihan ya.
Bagaimana, sudah tahu model gamis seperti apa yang cocok dengan bentuk tubuhmu? Dan bagaimana model gamis yang akan menjadi tren di tahun 2021 ini? Sudah siapkah kamu memakai salah satu gamis tersebut saat hari raya nanti? Sekarang waktunya kamu mencari gamis impianmu di toko online ataupun toko offline.